Apa Kelebihan dan Kekurangan Monitor LCD (Liquid Crystal Display)?

Coba anda bayangin kalau di dunia ini tidak ada monitor, wah mungkin teknologi tidak akan semaju sekarang ya. Monitor sendiri memiliki peran yang sangat penting dalam perkembangan teknologi dari dulu hingga sekanrang. Pembuatan program, desain grafis, pembuatan dokumen dokumen penting, dll akan di tampilkan melalui monitor ini. Bagaimana jika seorang programmer ingin membuat sebuah program tanpa melihat script yang ia ketikkan, wah, ribet kan?
Lalu, sebenarnya apa sih monitor itu?

Apa Kelebihan dan Kekurangan Monitor LCD (Liquid Crystal Display)?


Monitor adalah sebuah perangkat keluaran (output) untuk menampilkan apa yang sedang di kerjakan pada komputer kita, tanpa terciptanya monitor, kita tidak dapat melihat hasil ataupun proses yang sedang dilakukan didalam komputer.

Macam macam monitor saat ini sudah beragam, mulai dari yang masih cembung (CRT), LCD dan saat ini sudah hadir monitor LED. Saat ini, walaupun monitor LED memiliki banyak kelebihan yang ditawarkan dibandingkan dengan pendahulunya, saat ini monitor LCD masih memilki pengguna yang lebih besar.

Barang sebagus apapun tentu memiliki kelebihan dan kekurangan, begitu juga dengan monitor jenis LCD ini juga memilikinya. Apa aja sih kelebihan dan kekurangan monitor jenis LCD, beriut ringkasannya.

Kelebihan 

1. Tidak Terlalu Bahaya Untuk Mata, dibandingkan dengan pendahulunya (Monitor CRT), monitor jenis LCD ini memancarkan radiasi yang lebih kecil, sehingga tidak terlalu membahayakan mata. Monitor jenis ini juga menghasilkan gambar yang bagus sehingga nyaman untuk dilihat dari jarak pandang dekat.
2. Bentuk Yang Langsing. Ibaratkan model, moitor LCD ini sudah menyerupai Manohara. Hehehe. Dimensi monitor LCD ini memiliki bentuk yang tidak ramping sehingga dapat diletakkan dimana saja tanpa memakan tempat yang banyak.

Apa Kelebihan dan Kekurangan Monitor LCD (Liquid Crystal Display)?


3. Ringan. Yap, mari kita bandingkan lagi dengan generasi sebelumnya. Karena bentuk monitor LCD ini ramping tidak seperti moitor CRT yang cembung dan besar. Jadi monitor jenis LCD ini memiliki berat yang ringan. Jadi jika badan anda kecil sekarang anda tidak kesusahan lagi untuk mengangkat monitor jenis ini.
4. Kualitas Gambar. Gambar yang dihasilkan oleh monitor LCD ini lebih tajam dan bening sehingga jika anda seorang pendesain grafis. Saya merekomendasikan jenis monitor ini untuk anda.
5. Hemat Tagihan Listrik Bulanan. Monitor jenis LCD mengkonsumsi listrik tidak terlalu banyak, sehingga anda tidak perlu khawatir dengan tagihan listrik bulanan anda yang akan melonjak. Hehehe.
6. Cahaya Tidak Dipantulkan. Jika anda sedang bermain komputer dan ada cahaya dari belakang, anda tidak perlu khawatir. Monitor jenis LCD ini di rancang untuk tidak memantulkan cahaya dari belakang. Sehingga anda tidak perlu khawatir.

Kekurangan

1. Layar Yang Sensitif. Jika anda menggunakan monitor jenis ini, maka berhati hatilah. Monitor jenis LCD sangat rentan dengan benturan dengan benda lain.
2. Stuck Pixel, saya pernah mengalaminya dan itu sangatlah menyebalkan. Pada layar LCD saya terdapat bintik hitam yang sangat menggangu pekerjaan saya didepan monitor. Penyebabnya beragam. Mulai dari pabriknya karena gagal produksi atau anda sendiri yang menyebabkan stuck pixel ini muncul.
Jika anda mengalami stuck pixel ini, silahkan dibaca:
Cara Memperbaiki Stuck Pixel/Dead Pixel dengan Alat Sederhana
Cara Memperbaiki Stuck Pixel/Dead Pixel dengan Software

3. Menguras Kantong, dengan kualitas dan kelebihan yang ditawarkan dibandingkan dengan pendahulunya, harga monitor LCD ini tergolong mahal.
4. Perbaikan Yang Tidak Murah, penyebab perbaikan yang mahal untuk monitor LCD ini adalah karena saat ini masih sedikit orang yang mengerti tentang monitor jenis in selain itu komponen komponen untuk perbaikan LCD tidak mudah untuk didapat.

Karena monitor jenis LCD ini bagus, bukan berarti tidak ada kekurangannya lho. Hehehe. Teknologi masih terus berkembang. Mungkin kedepannya akan ada solusi untuk mengatasi kekurangan yang dimiliki oleh monitor jenis LCD (Liquid Crystal Display) ini.

No comments:

Post a Comment